JAKARTA, KAIDAH.ID – Sudaryano Lamangkona dipastikan akan dilantik sebagai Pejabat Pimpinan Tinggi Madya di Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Republik Indonesia. Kepastian ini terungkap melalui undangan resmi bernomor R-22/SM/KP.01.02/2025 yang dikeluarkan oleh Kementerian UMKM RI.
Surat undangan tersebut, yang bertanggal 14 Januari 2025 dan ditandatangani secara elektronik oleh Sekretaris Kementerian Arif Rahman Hakim, menyebutkan pelantikan akan berlangsung pada Rabu, 15 Januari 2025.
Acara akan digelar di Atrium Blok B Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat, dengan Menteri UMKM Maman Abdurrahman, yang bertindak sebagai inspektur upacara. Pelantikan dijadwalkan dimulai pukul 09.00 WIB.
Dalam undangan tersebut, Sudaryano Lamangkona diminta hadir bersama istri untuk mengikuti acara seremonial tersebut. Saat ini, Sudaryano menjabat sebagai Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian, dan Statistik (Kominfo) Provinsi Sulawesi Tengah telah berada di Jakarta.

Penunjukan Sudaryano sebagai pejabat tinggi di kementerian, merupakan pengakuan atas kinerjanya yang selama ini dinilai mumpuni dalam mendukung perkembangan teknologi informasi dan komunikasi di daerah.
Pelantikan Sudaryano Lamagkona yang biasa disapa Anno itu, menjadi momentum penting dalam kariernya sebagai birokrat yang berpengalaman.
Di bawah kepemimpinannya, Dinas Kominfo Sulawesi Tengah telah mencatatkan sejumlah prestasi, termasuk peningkatan layanan digital di wilayah tersebut. Langkah ini diharapkan akan membawa semangat baru dalam mendukung pengembangan sektor UMKM di tingkat nasional.
Atrium Blok B Pasar Tanah Abang dipilih sebagai lokasi pelantikan, untuk memberikan pesan simbolis tentang pentingnya UMKM sebagai tulang punggung perekonomian Indonesia. Pasar Tanah Abang sendiri merupakan pusat perdagangan yang melibatkan banyak pelaku usaha kecil dan menengah.
Pelantikan Sudaryano juga mendapat apresiasi dari berbagai pihak di Sulawesi Tengah.
“Anno memang sosok yang berdedikasi tinggi dan selalu inovatif dalam mencari solusi,” kata Andi Mulhanan Tombolotutu, mantan Wakil Wali Kota Palu.
Mulhanan berharap, berharap Sudaryano Lamangkona dapat membawa perubahan positif, dan mendukung kebijakan-kebijakan strategis kementerian dalam memberdayakan pelaku UMKM di seluruh Indonesia. (*)
Pewarta: Ruslan Sangadji
Tinggalkan Balasan