KOLONODALE, KAIDAH.ID – Ketua Partai Demokrat Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) Anwar Hafid mengajak masyarakat di Morowali Utara untuk memenangkan partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono itu, dengan mencoblos Prabowo-Gibran pada Pilpres 14 Februari 2024 nanti.
“Kita tetap optimistis, kita yakin Capres Prabowo-Gibran yang diusung Koalisi Indonesia Maju akan menang sekali putaran pada Pemilu 14 Februari nanti. Mari kita coblos Prabowo-Gibran sebagai presiden dan wakil presiden,” tegas Ketua DPW Partai Demokrat Sulteng, Anwar Hafid.
Anwar Hafid yang juga anggota DPR RI menyampaikan itu pada kampanye akbar Partai Demokrat, di Tanggul Pelangi, Kolonodale, Morowali Utara (Morut) pada Sabtu, 27 Januari 2024.
Dalam kampanye akbar yang dihibur artis dangdut Fildan dan Fey Tyas ini ini, Anwar Hafid juga menyampaikan tentang visi besar yang di usung Partai Demokrat saat ini, yakni rakyat tidak boleh susah dan harus makin sejahtera,
“Visi itu merupakan spirit baru bagi Partai Demokrat untuk kembali berjaya di 2024 ini,” ujarnya.
Oleh karena itu, Bupati Morowali dua periode ini mengajak masyarakat memilih Partai Demokrat pada Pemilu 2024 nanti, agar dapat bersuara lantang memperjuangkan aspirasi masyarakat Sulteng di tingkat nasional.
“Maka Partai Demokrat harus bisa menguasai eksekutif dan legislatif. Artinya, Partai Demokrat harus menang di Sulteng,” tegas Anggota Komisi V DPR RI itu.
Hadir dalam kampanye akbar itu, Caleg DPR RI Partai Demokrat, Mardiman Sane, Ketua DPC Partai Demokrat Morowali yang juga Caleg DPRD Sulteng Dapil 6 Morowali dan Morowali Utara Syarifudin Hafid, Ketua DPC Partai Demokrat Morut Holiliana Tumimomor, Para caleg DPRD Sulteng, DPRD Morowali dan DPRD serta ribuan kader dan simpatisan.
Dia mengatakan, jika masyarakat menginginkan dirinya menjadi Gubernur Sulteng pada 2024 ini, maka rakyat harus bisa memenangkan Partai Demokrat.
“Saya punya keyakinan penuh, kehadiran bapak dan ibu serta saudara, saudari sekalian pada kampanye akbar ini, Partai Demokrat bisa menang dan kembali berjaya, untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat secara konsisten dan berkelanjutan,” katanya. (RTS*)
Tinggalkan Balasan