PARIGI, KAIDAH.ID – Pemerintah Kabupaten Parigi Moutong menerima bantuan anggaran senilai Rp24,3 miliar dari Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah.
Dana tersebut, dialokasikan untuk memenuhi kebutuhan Sub Sektor Tanaman Pangan dan Holtikultura di Kabupaten Parigi Moutong pada 2024.
Penyerahan bantuan tersebut dirangkaikan dengan Kunjungan kerja Gubernur Sulteng dan menghadiri kegiatan Rapat Kerja Kewaspadaan dan Mitigasi Kebencanaan di Lantai II Kantor Bupati Parigi Moutong, Sabtu, 15 Juni 2024.
Penjabat Bupati Parigi Moutong Richard Arnaldo Djanggola, menerima langsung penyerahan bantuan tersebut dari Gubernur Sulawesi Tengah Rusdy Mastura. (*)
Editor: Ruslan Sangadji
Tinggalkan Balasan