JAKARTA, KAIDAH.ID – Presiden RI Terpilih, Prabowo Subianto, memiliki julukan yang telah tersematkan pada dirinya dengan 08. Julukan itu terus terbawa pada setiap aktivitasnya. Bahkan, hampir semua relawan pemenangannya ketika menjadi calon presiden, selalu ada angka 08.

Julukan 08 pada Prabowo Subianto itu, ketika masih berpangkat Kapten di Kopassus. Saat itu, ia ikut mendirikan dan tergabung dalam Satuan Penanggulangan Teror (Satgultor-81) Kopassus TNI AD, yang dibentuk pada 1981.

Ketika itu, Prabowo diberi kepercayaan menjadi wakil komandan dengan kode 08. Komandannya adalah Luhut Binsar Pandjaitan, dengan kode 07.

Sejak itulah, Ketua Umum Partai Gerindr, Prabowo Subianto, terus menggunakan julukan 08 sampai sekarang.

Namun, pada Penutupan Rapimnas Partai Gerindra, Sabtu, 31 Agustus 2024 malam, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengulik secara spiritual makna angka 08, yang dijuluki kepada Prabowo Subianto itu.

“Saya sering bertanya-tanya, kenapa Pak Prabowo itu selalu dikaitkan dengan 08,” kata Presiden Jokowi.

Presiden Jokowi mengaku, awalnya dirinya tidak tahu angka 08 itu. Dua angka yang terdiri dari satu garis tanpa terputus.

“Setelah saya pikir-pikir, sepertinya memang betul, bahwa 08 itu memang identik dengan Bapak Prabowo, karena hanya angka 0 dan angka 8 yang terdiri dari satu garis tanpa terputus dan terus berlanjut,” jelas Presiden Jokowi.

“Nggak ada putusnya. Berarti 08 memang angka yang mencerminkan keberlanjutan. Itu secara spiritual,” lanjut Presiden.

Presiden menambahkan, 08 itu memang angka keberuntungan Prabowo Subianto. Ia menerangkan, saat ini Prabowo menjabat sebagai Menhan yang ke-26.

“2 tambah 6 itu 8. Rumah dinas beliau yang saya tahu, nomornya juga 8. Tidak hanya sampai di situ, Pak Prabowo- Gibran juga menang Pemilu dengan suara 58,58 persen. Ada angka 8. Pak Prabowo juga, nanti saat dilantik menjadi Presiden Republik Indonesia yang ke-8,” ulik Presiden Jokowi.

Menurut Presiden, tahun depan (2025), Presiden Prabowo akan memimpin HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 80. Semuanya berkaitan dengan angka 8.

“Jadi memang, kelihatannya sudah menjadi takdir Pak Prabowo, dan sudah digariskan oleh Allah Subhanahu wata’ala. Dan saya ingin menyampaikan kembali, selamat kepada Bapak Prabowo Subianto, yang telah diberikan kepercayaan oleh rakyat sebagai terpilih tahun 2024-2009,” kata Presiden Jokowi.

“Semoga Allah Subhanahu wata’ala memudahkan Bapak dan bangsa Indonesia, dalam mencapai kemajuan, kemakmuran dan menjadikan Indonesia sebagai negara berpenghasilan tinggi, yang bertahan dan berkelanjutan,” tutup Presiden Jokowi mengakhiri sambutannya. (*)

Editor: Ruslan Sangadji