PALU, KAIDAH.ID – Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid, memimpin upacara peringatan Hari Pahlawan Tahun 2025 yang berlangsung khidmat di Taman Makam Pahlawan, Jalan Basuki Rahmat, Kota Palu, Senin, 10 November 2025.

Upacara diikuti jajaran Pemerintah Kota Palu, Forkopimda, perwakilan lembaga vertikal, TNI-Polri, organisasi masyarakat, serta berbagai stakeholder. Seluruh peserta tampak khusyuk mengikuti rangkaian penghormatan kepada para pahlawan yang telah gugur memperjuangkan kemerdekaan bangsa.

Wali Kota menyatakan, peringatan ini merupakan momentum penting, untuk terus mengingat dan menghormati jasa para pejuang, serta menjadikan semangat pengorbanan mereka sebagai inspirasi pembangunan daerah.

Wali Kota Hadianto Rasyid menegaskan, semangat kepahlawanan harus diwujudkan dalam kerja nyata pemerintah dan masyarakat.

Pemerintah Kota Palu juga memastikan perhatian terhadap para veteran akan terus diberikan sebagai bentuk penghargaan atas jasa mereka. Upacara ditutup dengan prosesi tabur bunga di makam pahlawan sebagai simbol penghormatan dan doa. (*)

(Moch. Subarkah)