PALU, KAIDAH.ID – Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid, menerima kunjungan Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Sulawesi Tengah, Bagus Kurniawan, di ruang kerja wali kota, Selasa, 25 November 2025. Kunjungan tersebut dalam rangka silaturahmi sekaligus membahas sejumlah agenda strategis.
Pembahasan difokuskan pada penguatan kemitraan di bidang UMKM, ketahanan pangan, serta penjajakan potensi kerja sama dan sinergi program antara Pemerintah Kota Palu dan Ditjen Pemasyarakatan.
Pada kesempatan itu, Bagus Kurniawan juga memperkenalkan berbagai produk hasil karya warga binaan pemasyarakatan (WBP) dari sejumlah lembaga pemasyarakatan, di antaranya kerajinan kaligrafi, bawang goreng, sambal roa, dan produk kreatif lainnya.
Wali Kota Hadianto mengapresiasi upaya Ditjen Pemasyarakatan, dalam membina kemandirian warga binaan, terutama melalui pengembangan produk yang memiliki potensi daya saing dan peluang masuk ke pasar UMKM lokal.
Menurutnya, kolaborasi tersebut dapat memperkuat pemberdayaan ekonomi masyarakat, sekaligus membuka ruang bagi warga binaan untuk berkarya dan memiliki bekal produktif setelah kembali ke masyarakat.
Pemerintah Kota Palu menyatakan, siap bersinergi dalam berbagai program yang bermanfaat, termasuk pembinaan keterampilan, dukungan pemasaran produk, serta kolaborasi dalam pengembangan pangan lokal guna mendukung ketahanan pangan daerah.
Wali kota berharap, kemitraan ini dapat memberikan dampak positif, dan menjadi langkah konkret dalam mendukung pembangunan ekonomi dan daya saing Kota Palu.
(Moch. Subarkah)

Tinggalkan Balasan