PALU, KAIDAH.ID  –  Balai Besar Taman Nasional Lore Lindu (BBTNL) membagikan bibit pohon gratis kepada masyarakat Kota Palu di acara Car Free Day, Ahad 6 Juni 2021. Pembagian bibit pohon gratis itu dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup se Dunia.

“Kami juga melakukan penanaman pohon, juga mempromosikan dan memasarkan produk usaha kecil dan menengah milik warga di sekitar wilayah Cagar Biosfer,” kata Kepala BTNLL, Jusman.

Menurutnya, ada beberapa lembaga yang ikut terlibat dalam perayaan hari lingkungan di BTNLL, di antaranya Forest Programme III, Konsorsium KPPA dan ROA yang menyajikan kopi siap minum dari desa dampingan Alitupu dan Wanga. Komunitas Palu Smarphone Photography juga ikut serta dalam acara tersebut.

“Beragam rangkaian kegiatan ini benar-benar mampu memberikan informasi, edukasi dan hiburan, termasuk bisa menikmati kopi yang dipamerkan di tempat kami,” katanya.

Ia berharap, dengan peringatan Hari Lingkungan Hidup se Dunia tahun ini, dapat menggugah kesadaran warga menjaga lingkungan dan menciptakan ekosistem hijau yang lestari. (Subarkah)