PARIGI, KAIDAH.ID – Presiden RI Joko Widodo, memerintahkan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, untuk meninjau lokasi banjir bandang di Desa Torue, Kecamatan Torue, Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah.

Atas perintah itu, Selasa, 2 Agustus 2022, Menteri PUPR datang dan melihat langsung situasi di Torue pasca banjir bandang.

“Saya diperintahkan langsung bapak Presiden untuk melihat penyebab dari banjir bandang ini. Kita lihat dasar sungai Torue ini sudah hampir rata dengan tanah di kiri dan kanannya. Sehingga kita harus bikin alur-alurnya,” jelas Menteri PUPR saat berada di lokasi.

Menurutnya Menteri PUPR, sedimentasinya cukup tinggi dan Kementerian PUPR akan membuat check dam di hulunya.