DONGGALA, KAIDAH.ID – Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) Rusdy Mastura mengatakan, momentum peresmian Kawasan Pangan Nusantara (KPN) di Desa Talaga, menjadi momentum strategis untuk pengembangan potensi sektor pertanian sebagai ciri masyarakat Sulteng yang agraris.
Gubernur Cudy – sapaan akrabnya– berharap, KPN di Desa Talaga ini dapat memberikan nilai tambah bagi Sulteng dan Indonesia.
“Semoga KPN ini membawa banyak keberkahan dan manfaat di tengah-tengah kritik terhadap food estate,” katanya.
Menurutnya, KPN Indonesia Sulawesi Tengah, akan hadir sebagai benteng dan garda terdepan untuk menyukseskan kedaulatan pangan Indonesia.
“Dari KPN ini kita wujudkan kedaulatan pangan Indonesia,” tegas Gubernur Cudy.
Sebagai informasi, KPN Sulteng memiliki lahan seluas 1.123 hektare untuk ditanami tanaman pangan dan hortikultura.
Selain tanaman, KPN juga akan dimanfaatkan untuk mengelola sumber-sumber ketahanan pangan lainnya seperti sektor peternakan dan sektor perikanan.
Sementara dengan status Hak Pengelolaan atas Lahan (HPL) pada IKN ini, maka seluas 400 hektar dari lahan akan didistribusikan kepada masyarakat sekitar yang berada di tiga desa terdekat, yakni Desa Talaga, Sabang, dan Kambayang di Kecamatan Dampelas, Kabupaten Donggala. (*)
Tinggalkan Balasan