PARIGI, KAIDAH.ID – Pembukaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) VII Tahun 2024 Tingkat Kecamatan Parigi Tengah, di Lokasi Eks Sail Tomini, Ahad, 28 Juli 2024 berlangsung meriah.
Penjabat Bupati Parigi Moutong Richard Arnaldo dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Kepala Bagian Kesra Setda Kabupaten Parigi Moutong Mahfuz Usman, menyampaikan pelaksanaan MTQ yang dilaksanakan setiap tahun, hendaknya dijadikan sebagai bahan evaluasi sejauh mana kita mempelajari, mengkaji, serta mengamalkan isi kandungan Al Quran.
“Mari kita jadikan MTQ ini sebagai bagian dari upaya meningkatkan karakter masyarakat yang mulia, beriman dan bertakwa serta menjadikan Al Quran sebagai pedoman dalam membina kepribadian untuk lebih Tangguh, kuat dan sabar, serta mampu menciptakan generasi Qurani,” ajaknya.
Dia juga berharap, melalui even MTQ itu, seyogianya dapat lebih meningkatkan kualitas seni baca, pemahaman isi serta makna dan pengkajian Al Quran. (*)
Editor: Ruslan Sangadji
Tinggalkan Balasan