PARIGI, KAIDAH.ID – Penjabat Bupati Parigi Moutong Richard Arnaldo, menyerahkan bantuan kepada masyarakat, guna mengantisipasi adanya rawan pangan.
“Untuk penanganan kerawanan pangan, dibutuhkan intervensi pemerintah bersama masyarakat, dalam menanggulangi kejadian rawan pangan,” kata Bupati Richard Arnaldo, Rabu, 22 Mei 2024.
Dia bilang, Pemerintah Kabupaten Parigi Moutong berupaya memberikan perhatian melalui salah satu misi Bupati Parigi Moutong, yakni penanggulangan kemiskinan.
Kegiatan intervensinya, kata dia, berupa pemberian atau pendistibusian sarana pendukung pertanian, yakni pemberian benih serta memberikan asupan gizi protein hewani pada desa- desa yang rawan pangan.
“Pemerintah melakukan ini, untuk memberikan akses ekonomi dan kesehatan kepada masyarakat, guna mendukung peningkatan produksi pertanian, yang selanjutnya dapat meningkatkan penghasilan dan pemenuhan gizi balita dalam upaya mencetak generasi berkualitas,” kata Richard.
Editor: Ruslan Sangadji
Tinggalkan Balasan