JAKARTA, KAIDAH.ID – Kementerian Investasi dan BKPM, memberikan Anugerah Layanan Investasi 2021, atas Penilaian Kinerja PTSP dan Percepatan Pelaksanaan Berusaha Tahun 2021 kepada sejumlah lembaga dan pemerintahan di daerah sesuai kategori masing-masing.
Menteri Investasi/BKPM, Bahlil Lahadalia mengatakan, pada kategori Kementerian/Lembaga (K/L) dimenangkan oleh Kementerian ESDM, kategori pemerintah provinsi oleh Provinsi Jawa Tengah, pemerintah kabupaten oleh Kabupaten Gresik, dan pemerintah kota diraih oleh Kota Payakumbuh.
Menteri Bahlil menambahkan, untuk Anugerah Layanan Investasi Terbaik Khusus Wilayah NTT, Maluku, Maluku Utara, Papua dan Papua Barat, juga diberikan kepada Provinsi Maluku, Kota Jayapura dan Kabupaten Belu.
“Saya sampaikan selamat kepada kementerian, lembaga, dan pemerintah daerah yang telah meraih Anugerah Layanan Investasi 2021,” kata Bahlil Lahadalia.
Menteri Investasi berharap, jadikan anugerah tersebut sebagai motivasi bersama untuk semakin memberikan pelayanan terbaik, untuk dapat meningkatkan iklim investasi di Indonesia.
Investasi sebagai jangkar pemulihan ekonomi, kata Bahlil, harus digerakkan bersama oleh pemerintah pusat dan pemerintah daerah.
“Bapak Presiden Jokowi juga kemarin telah menyampaikan arahannya, bahwa target realisasi investasi untuk tahun 2022 mendatang sebesar Rp1.2 triliun,” ucapnya.
“Insya Allah, dengan percepatan dan pelayanan yang semakin baik, saya yakin Indonesia akan mendapatkan nilai tambah yang berdampak pada pertumbuhan ekonomi, pendapatan, dan daya beli masyarakat,” tambah Menteri Bahlil Lahadalia. *
Tinggalkan Balasan