PALU, KAIDAH.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) merilis jumlah Daftar Pemilih Sementara (DPS) pada Pilkada 2024 sebanyak 2.258.888 pemilih.

Jumlah pemilih tersebut, terbanyak adalah Kabupaten Parigi Moutong, menyusul Kota Palu dan Kabupaten Banggai.

Berikut daftarnya:

  1. Kota Palu, 275.237 pemilih
  2. Kabupaten Sigi, 193.773 pemilih
  3. Kabupaten Donggala, 224.117 pemilih
  4. Kabupaten Parigi Moutong, 326.645 pemilih
  5. Kabupaten Poso, 180.527 pemilih
  6. Kabupaten Tojo Unauna, 120.760 pemilih
  7. Kabupaten Morowali Utara, 110.801 pemilih
  8. Kabupaten Morowali, 132.736 pemilih
  9. Kabupaten Banggai, 270.274 pemilih
  10. Kabupaten Banggai Kepulauan, 91.219
  11. Kabupaten Banggai Laut, 53.078
  12. Kabupaten Tolitoli, 169.237
  13. Kabupaten Buol, 110.484. (*)

Dengan jumlah pemilih yang mencapai lebih dari dua juta orang itu, Pilkada 2024 di Sulteng. diprediksi akan menjadi ajang demokrasi yang sangat kompetitif.

KPU Sulteng mengimbau, agar masyarakat memastikan data mereka tercatat dengan benar, dan mendorong partisipasi aktif dalam proses pemilihan nanti. (*)

Editor: Ruslan Sangadji