Di Kabupaten Sigi, kabupaten terdekat dengan Kota Palu, terpaksa harus menggunakan Wisma Alam Raya di Kota Palu, agar dapat melayani pasien Covid-19 dengan gejala ringan dan sedang. Itu juga dilakukan, karena rumah sakit di Sigi tak mampu lagi menampung pasien.

Bupati Sigi, Mohammad Irwan mengatakan, pihaknya menggunakan Wisma Alam Raya di Palu, karena mendapat dukungan dari  Gubernur Sulteng. Wisma Alam Raya digunakan, karena rumah sakit rujukan penanganan Covid telah penuh dan tidak lagi dapat menampung pasien.

Di wisma itu, Pemkab Sigi menyiapkan tenaga medis meliputi dokter, tenaga perawat, tenaga pengamanan, apoteker, sanitarian dan ahli nutrisi untuk membantu merawat pasien Covid-19.

Sedangkan di Parigi Moutong, pemerintah setempat sedang berupaya menambah  kapasitas gedung RSUD Anuntaloko untuk perawatan pasien yang tertular Covid-19. Itu dilakukan, karena penyebaran virus corona semakin meningkat.

Pemkab Parigi Moutong juga mengaktifkan kembali Asrama Pendidikan dan Pelatihan yang sebelumnya pernah digunakan sebagai gedung isolasi khusus pasien corona.