Pergantian Kapolda Sulteng dari Abdul Rakhman Baso kepada Rudy Sufahriadi itu, tertuang dalam Surat Telegram Kapolri Nomor : ST/1701/VIII/KEP/2021, 25 Agustus 2021. Dengan begitu, Jenderal Rudy Sufahriadi kembali lagi ke Sulteng menjadi orang nomor satu di Polda Sulteng. Bedanya, ketika itu Polda Sulteng masih Tipe B yang dipimpin jenderal bintang satu, dan sekarang Tipe A yang dipimpin jenderal bintang dua.
PALU, KAIDAH.ID – Rotasi pejabat Polri kembali bergulir. Kapolda Sulawesi Tengah (Sulteng), Inspektur Jenderal Polisi Abdul Rakhman Baso, dipindahkan ke Mabes Polri dalam jabatan barunya sebagai Perwira Tinggi Korbrimob dalam rangka pensiun.
Inspektur Jenderal Polisi Rudy Sufahariadi, yang sebelumnya sebagai Widyaiswara Kepolisian Utama Tingkat I Sespim Lemdiklat Polri, ditugaskan menjabat sebagai Kapolda Sulteng menggantikan Abdul Rakhman Baso.
Pergantian Kapolda Sulteng dari Abdul Rakhman Baso kepada Rudy Sufahriadi itu, tertuang dalam Surat Telegram Kapolri Nomor : ST/1701/VIII/KEP/2021, 25 Agustus 2021. Dengan begitu, Jenderal Rudy Sufahriadi kembali lagi ke Sulteng menjadi orang nomor satu di Polda Sulteng. Bedanya, ketika itu Polda Sulteng masih Tipe B yang dipimpin jenderal bintang satu, dan sekarang Tipe A yang dipimpin jenderal bintang dua.
Jenderal Rudy Sufahriadi yang sangat dikenal dengan nama Rudy Gajah ini, bukan orang baru di Sulteng. Pada 10 November 2005 silam, Rudy Sufahriadi menjabat sebagai Kapolres Poso menggantikan AKBP Soleh Hidayat.
Tinggalkan Balasan