Pusat Data dan Informasi Nasional (Pusdatina) Provinsi Sulteng melaporkan, pada Selasa 24 Agustus 2021, sebanyak 52 orang terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Donggala yang berada di posisi ke tiga terbanyak terkonfirmasi positif Covid-19 di Sulteng.
DONGGALA, KAIDAH – Publik dibuat kaget dengan beredarnya video Bupati Donggala, Kasman Lassa, menyanyi di sebuah acara pernikahan di Kelurahan Tanjung Batu, Banawa, Kabupaten Donggala, Kamis, 26 Agustus 2021. Di dalam video tersebut, Bupati Kasman Lassa tampak mengabaikan protokol kesehatan di tengah pandemi Covid-19.
Bagaimana tidak, di dalam video berdurasi 0,15 detik tersebut, Bupati Kasman Lassa terlihat tidak memakai masker. Maskernya hanya ditaruh di dagu, sambil bernyanyi dan berjoget. Tamu undangan lainnya pun ikut berjoget bersama Kasman tanpa menjaga jarak.
Bahkan, tamu undangan yang ikut berjoget saat Bupati Kasman Lassa menyanyi, kebanyakan juga tak memakai masker. Hanya satu orang laki-laki yang terlihat memakai masker berwarna putih.
Padahal, Kabupaten Donggala saat ini, Kabupaten Donggala sedang menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3, yang salah satu aturannya adalah, untuk pelaksanaan resepsi pernikahan, dapat diadakan dengan maksimal 20 tamu undangan dan tidak mengadakan makan di tempat.
Padahal, Pusat Data dan Informasi Nasional (Pusdatina) Provinsi Sulteng melaporkan, pada Selasa 24 Agustus 2021, sebanyak 52 orang terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Donggala yang berada di posisi ke tiga terbanyak terkonfirmasi positif Covid-19 di Sulteng.
Banyak pihak menyesalkan sikap Bupati Donggala yang mengabaikan protokol kesehatan itu. Warga menilai, seharusnya Bupati Donggala memberi contoh kepada warganya, mengenai pentingnya mematuhi protokol kesehatan di tengah pandemi Covid-19. *
Tinggalkan Balasan