JAKARTA, KAIDAH.ID – Pengamat Politik Senior, Siti Zuhro menilai, suara Partai NasDem akan naik signifikan jika mengusung Anies Baswedan sebagai calon Presiden RI. 2024 mendatang.
“NasDem bisa mendapatkan dampak positif dengan mengusung dan mendukung Anies sehingga suara di pemilu legislatif bisa terdongkrak signifikan,” nilai Siti Zuhro.
Bahkan Siri Zuhro memprediksi, NasDem nantinya akan mengusung Anies Baswedan pada Pilpres 2024. Karena, secara kedekatan, para politisi Partai NasDem terutama Sang Ketua Umum Surya Paloh tentu tidak asing dengan Anies.
“Karena mantan Rektor Universitas Paramadina tersebut adalah orang yang membacakan manifesto deklarasi ormas Nasional Demokrat, yang kemudian menjadi partai, pada 1 Februari 2010 lalu,” sebut Siti Zuhro seperti dikutip dari KBANews, 20 Mei 2022.
Dia menilai, kemungkinan Partai NasDem mengusung Anies Baswedan semakin besar, karena melihat elektabilitas dan popularitasnya juga yang demikian moncer.
“Boleh jadi NasDem mempertimbangkan Anies sebagai calon yang sangat prospektif dan disukai banyak kalangan,” ungkapnya.
Apalagi memang, katanya, Anies secara ketokohan sangat layak untuk memimpin bangsa ini, melihat rekam jejaknya selama ini terutama ketika menjadi orang nomor satu di Ibu Kota Negara.
“Kepemimpinannya dinilai cool, kompeten dan mampu mengeksekusi program-program yang dibutuhkan rakyat. Sosoknya dinilai educated, cerdas, serta santun,” imbuh Siti Zuhro.
“NasDem senantiasa terdepan dalam merekrut calon, baik dalam pilpres maupun pilkada. Demikian juga tampaknya dalam menyongsong pilpres 2024,” jelas Siti Zuhro. (*)
Tinggalkan Balasan