JAKARTA, KAIDAH.ID – Wakil Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPR RI, Muhidin M Said mengaku hanya kehilangan konsentrasi sesaat setelah membacakan laporan Banggar pada Rapat Paripurna Rencangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) Tahun Anggaran 2023, Kamis, 30 Juni 2022.

“Terima kasih atas atensi teman-teman yang begitu banyak terhadap saya. Saya memang tiba-tiba hilang konsentrasi beberapa saat setelah membaca laporan badan anggaran. Semoga kita semua tetap dalam keadaan sehat selalu,” kata anggota DPR RI dari Daerah Pemilihan Sulawesi Tengah itu.

Ucapan terima kasih dan penjelasan singkat politisi Partai Golkar itu disampaikan melalui video pendek yang dikirim putrinya, Imelda Liliana Muhidin kepada kaidah.id, Kamis sore.

Imelda mengatakan, ayahnya hanya kecapean, karena mengikuti rapat pembahasan anggaran di Banggar DPR RI.

“Bapak memang capek. Rapat pembahasan anggaran sejak pagi hingga tengah malam. Kemudian harus bangun pagi lagi, karena harus ke kantor untuk melanjutkan rapat,” jelas Imelda yang juga Bendahara DPD Partai Golkar Sulteng itu.

Seperti diberitakan sejumlah media, Muhidin Said ambruk setelah membacakan laporan Banggar dan menyerahkan laporan tersebut kepada pimpinan DPR RI. Saat itu, Muhidin Said memang sudah terlihat agak goyang, kemudian jatuh ke lantai. Tapi masih sempat berpegangan di meja.

“Alhamdulillah sekarang Bapak sudah pulih dan beraktivitas kembali,” tandas Lia, sapaan akrab Imelda Liliana Muhidin. (*)