JAKARTA, KAIDAH.ID – Ketua KPU RI, Hasyim Asy’ari mengaku dirinya sebagai murid Amin Rais saat kuliah di Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta.

“Saya bisa begini karena ilmu-ilmu yang diajarkan oleh guru saya, Pak Amien Rais. Saya murid beliau sewaktu mengambil pascasarjana ilmu politik. Ya, Pak Amin Rais itu guru saya,” kata Hasyim Asy’ari, Jumat, 30 Desember 2022.

Hasyim Asy’ari menyampaikan itu, ketika berbicara di hadapan Pengurus Partai Ummat, yang datang mengambil nomor urut Partai Peserta Pemilu di Kantor KPU RI, Menteng, Jakarta.

Partai Ummat akhirnya dinyatakan resmi sebagai peserta Pemilu 2024. Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Hasyim Asy’ari meminta agar Partai Ummat tidak pesimistis meskipun baru dinyatakan sebagai peserta kontestasi elektoral dua minggu setelah penetapan partai lainnya.

“Mas Ridho (Ketua Umum Partai Ummat, Ridho Rahmadi), walaupun start akhir, tidak selalu finish akhir,” kata Hasyim Asy’ari saat bercanda di hadapan pengurus Partai Ummat di kantor KPU RI, Menteng, Jakarta, Jumat, 30 Desember 2022.

Ketua KPU meminta pengurus Partai Ummat mengambil hikmah dari peristiwa belum ditetapkannya partai itu sebagai peserta Pemilu 2024. Salah satu hikmahnya, kata Hasyim Asy’ari, adalah nomor urut Partai Ummat, yaitu nomor 24.

“Itu nomor unik. pemilu tahun 2024, nomornya 24, jadi setiap peristiwa, kita harus ambil hikmahnya,” kata dia.

Sebelumnya, Partai Ummat dinyatakan tak lolos verifikasi faktual pada Rabu 14 Desember 2022. Keputusan KPU itu digugat oleh pengurus Partai Ummat ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).

Setelah dilakukan mediasi, keduanya sepakat untuk melakukan verifikasi ulang, dan akhirnya Partai Ummat dinyatakan telah memenuhi syarat (MS) verifikasi faktual di seluruh provinsi Tanah Air, termasuk di Nusa Tenggara Timur dan Sulawesi Utara yang sebelumnya dinyatakan tidak memenuhi syarat. (*)