PALU, KAIDAH.ID – Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kota Palu, bertekad menambah jumlah kursi di DPRD Kota Palu pada Pemilu 2024 mendatang.
“Kami tidak mau sesumbar, tapi kamu optimistis menambah lagi satu kursi di tiga dapil,” kata Ketua DPC Partai Gerindra Kota Palu Andi Nur B. Lamakarate.
Tiga dapil yang dia maksudkan adalah Dapil Palu Selatan-Tatanga, Dapil Palu Timur-Mantikulore dan Dapil palu Barat-Ulujadi.
“Kami tetap berupaya keras di Dapil Palu Utara-Tawaeli, tapi kita juga harus objektif, mengingat jumlah kursi dari dapil itu sedikit,” kata Andi Nur B. Lamakarate.
Dia menyampaikan itu di sela-sela pendaftaran bakal Caleg Partai Demokrat di KPU Kota Palu, Ahad, 14 Mei 2023 sore.
Saat pendaftaran itu, Ketua KPU Kota Palu Agus Salim Wahid menegaskan, setelah melakukan verifikasi di Silon, berkas bakal caleg Gerindra dinyatakan lengkap.
Optimisme Partai Gerindra Kota Palu itu, karena punya harapan besar menjadi pemenang Pemilu 2024 di Kota Palu dan mendorong Andi Nur B. Lamakarate sebagai calon Wali Kota Palu.
“Itu target besar kita. Insya Allah dengan segala ikhtiar, kita akan bekerja maksimal untuk meraih harapan itu,” tambah Ketua DPRD Kota Palu Armin Saputra.
Armin Saputra yang juga Ketua DPRD Kota Palu itu mengatakan, optimisme perolehan kursi itu, karena masuknya beberapa kader potensial di tiga dapil tersebut.
“Kita punya dua orang kader alumni luar negeri dan satu orang mantan pramugari. Insya Allah dari mereka kita berharap mendapat tambahan kursi,” ujarnya.
Lantaran itu, Partai Gerindra Kota Palu telah menyusun strategi pemenangan, yang pada saatnya akan berjalan sesuai target dan capaian waktu yang tersedia.
Saat ini, Partai Gerindra di DPRD Kota Palu berjumlah enam kursi. Jika nanti ada ketambahan satu kursi dari tiga dapil, maka jumlahnya nanti menjadi 9 kursi. (*)
Tinggalkan Balasan