JAKARTA, KAIDAH.ID – Bersatunya Anies Baswedan dan Abdul Muhaimin Iskandar sebagai calon presiden dan wakil presiden, tidak secara otomatis akan mendongkrak elektabilitas pasangan tersebut.
Memang, belum ada hasil survei terbaru dari sejumlah lembaga survei, tetapi jika berangkat dari sejumlah hasil survei sebelumnya, elektabilitas Muhaimin Iskandar sangat rendah dibanding dengan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Hasil survei dari Lembaga Survei Indonesia pada Agustus 2023 misalnya, elektabilitas Muhaimin Iskandar hanya berada angka 0,8 %.
Kemudian berdasarkan hasil survei dari Lembaga Survei Jakarta, elektabilitas Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa itu hanya berada pada posisi 1,5 %.
Sedangkan Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY, sesuai hasil surveu Indikator Politik, berada pada posisi 5,1 %.
Kemudian sesuai hasil survei Litbang Kompas, elektabilitas AHY 3,1 %.
Artinya, memang akan lebih baik jika Anies berpasangan dengan AHY ketimbang berpasangan dengan Muhaimin Iskandra.
Tetapi itu hanya analisis saja. KKita tinggal menunggu bagaimana hasil survei setelah berpasangannya Anies Muhaimin. (*)
Tinggalkan Balasan