DONGGALA, KAIDAH.ID – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Donggala melaporkan, sebanyak 3.780 warga mengungsi pada Sabtu, 9 September 2023 malam, pasca terjadi gempa bumi berkekuatan magnitudo 6,3.
“Warga mengungsi di depan rumah mereka masing-masing karena takut terjadi gempa susulan,” kata Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kabupaten Donggala Moh Fickri Vetran, Ahad, 10 September 2023.
Dia menerangkan, warga yang tinggal di dekat pesisir pantai, telah mendirikan tenda mandiri di dataran tinggi.
“Itu karena warga mengantisipasi, apabila terjadi gempa susulan yang berpotensi tsunami,” katanya.
Pihak BPBD Kabupaten Donggala, katanya, akan mendirikan tenda pengungsi apabila diperlukan, karena sudah ada warga yang kembali ke rumah masing-masing.
Mengenai kerusakan bangunan, dia mengatakan, dari pendataan sementara, tercatata ada tiga rumah mengalami rusak ringan.
“Tim terus menyisir beberapa lokasi untuk asesmen lanjutan, dan tidak ada laporan korban jiwa,” ujarnya. (*)
Tinggalkan Balasan