JAKARTA, KAIDAH.ID – Bakal calon wakil presiden Abdul Muhaimin Iskandar (Cak Imin), optimistis Partai Keadilan Sejahtera (PKS) akan bisa bersatu dalam Koalisi Perubahan.
“PKS dan PKB memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing di dalam basis dukungan,” kata Ketua Umum PKB itu di kantor DPP PKS, Selasa, 12 September 2023.
Usai berkunjung ke DPP PKS, Cak Imin mengatakan, meskipun ada perbedaan ideologi antara PKS dan PKB, tetapi perbedaan itu menjadi modal pemenangan pasangan Anies – Muhaimin.
Menurutnya, PKS merupakan partai Islamis yang berbasis gerakan tarbiyah, sedangkan PKB merupakan partai Islamis tradisional yang berbasis Nahdlatul Ulama (NU).
“Perbedaan basis ideologi ini justru menguntungkan, sebab bisa saling melengkapi,” ujarnya.
Perbedaan ideologi partai, katanya, tidak terlalu penting dalam menjalin kerja sama.
“Perbedaan-perbedaan yang tidak penting, kami songsong masa depan untuk cepatnya terwujud pembangunan yang adil makmur dan sejahtera,” tandasnya. (*)
Tinggalkan Balasan