JAKARTA, KAIDAH.ID – Ketua Umum (Ketum) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep mengatakan, politik adalah “jalan ninja” bagi anak muda.
“Saya ingin kita anak-anak muda mulai menyalakan lilin, berhenti mengutuk kegelapan karena politik adalah jalan ninja kita,” kata Kaesang.
Dia mengatakan itu dalam pidatonya di acara Kopi Darat Nasional (Kopdarnas) PSI di Djakarta Theater, Senin, 25 September 2023 malam.
Putra bungsu Presiden Jokowi itu kemudian mengajak anak muda, untuk ikut berjuang menghapuskan pesimisme dan sinisme dalam dunia politik.
“Politik terlanjur diasosiasikan sebagai pusatnya berantem, fitnah, korupsi, money politik dan sebagainya,” ujarnya.
Namun, kata dia, jika politik yang dilakukan secara benar dan dijalani oleh orang yang tepat, akan menjadi sumber kebaikan dan kesejahteraan.
Kaesang meyakini, masuk ke dalam dunia politik, adalah salah satu cara bagi golongan muda untuk menyelamatkan masa depan.
“Saya percaya, bahwa terjun ke politik adalah salah satu cara yang terbaik bagi anak muda, untuk menyelamatkan masa depan,” tandasnya pada Kopi Darat Nasional PSI itu. (*)
Tinggalkan Balasan