SPANYOL, KAIDAH.ID – Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) bersama sejumlah pejabatnya saat ini sedang melakukan lawatan kenegaraan di Spanyol.
Mantan Gubernur Sulawesi Selatan itu sedang melakukan kunjungan kerja, dalam rangka pengembangan Green House skala industri.
Pada kunjungan tersebut, Mentan SYL bertandang ke Kantor Kementerian Pertanian (Kementan) Spanyol dan bertemu dengan Mentan Spanyol Luis Planas Puchades.
Selain itu, SYL juga bertemu dengan Fernando Miranda Sotillos selaku Secretary Jenderal of Agriculture and Food dan Valentin Almanaz de Lara selaku Director Jenderal of Health and Agriculture production.
Pada kesempatan itu, Mentan SYL menyatakan siap bekerja sama dengan Spanyol dalam pengembangan green house untuk menghasilkan komoditas hortikultura yang berkualitas.
Menurut SYL, beberapa wilayah kering di Spanyol memiliki kesamaan agroekosistem lahan kering yang ada di Indonesia. Dia berharap segera menandatangani nota kesepahaman untuk merealisasikan kerja sama tersebut.
“Saya juga mengundang Pak Mentan Spanyol untuk hadir di Indonesia, sekaligus berkunjung ke Bali sebagai salah satu destinasi wisata terbaik dunia,” kata SYL dalam keterangan tertulis yang diterima kaidah.id, Sabtu, 30 September 2023 sore.
Mentan SYL juga berharap, adanya kerja sama peningkatan capacity building dengan Kementan Spanyol, untuk dapat mendukung perluasan jaringan akses pasar komoditas hortikultura yang berkualitas antara Indonesia dan Spanyol. (*)
Tinggalkan Balasan