PALESTINA, KAIDAH.ID – Seorang pejabat Israel dilaporkan tewas dalam serangan Hamas ke sejumlah tempat di Israel. Pejabat tersebut bernama Ofir Liebsten. Ia adalah kepala Dewan Regional untuk Wilayah Perbatasan Israel di Timur Laut Jalur Gaza.

Pejabat tersebut mengakhiri kontrak hidupnya dalam baku tembak antara pasukan Hamas dan tentara Zionis Israel pada Sabtu, 7 Oktober 2023.

Hamas menyebut serangan ke Israel itu sebagai Operasi Badai Al Aqsha. Tetapi Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu menyebutnya sebagai perang.

“Kami sedang berperang. Bukan operasi, tapi perang,” kata Benjamin Netanyahu.

Untuk diketahui, tentara Zionis Israel melakukan serangan balasan ke Jalur Gaza setelah serangan mendadak kelompok Hamas ke Israel pada Sabtu, 7 Oktober 2023.

Faksi Al Qassam bagian dari kelompok Hamas melaporkan, pihaknya telah melakukan serangan ke banyak tempat di Israel seperti bandara hingga instalasi militer Israel.

Pasukan Hamas menembakan sebanyak 5 ribu roket dan peluru, dari Gaza ke Israel pada 20 menit pertama penyerangan, pada Sabtu dini hari itu. (*)