JAKARTA, KAIDAH.ID – Rosan Roeslani dan Bahlil Lahadalia, menjadi kandidat terkuat sebagai Ketua Tim Pemenangan Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka.
Tetapi, antara Rosan dan Bahlil, ada kecenderunggan Bahlil yang paling dilirik, meski sebelumnya Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto sempat menolak nama Menteri Investasi/Kepala BKPM tersebut, pada pertemuan pimpinan Partai Koalisi Indonesia Maju di Kertangera beberapa waktu lalu.
Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Hashim Djojohadikusomo mengatakan, Rosan Roeslani adalah temannya, tetapi ada nama lain yang lebih berpotensi menjadi Ketua Tim Pemenangan Prabowo – Gibran.
Saat jurnalis mengatakan nama Bahlil Lahadalia, adik kandung Prabowo Subianto membenarkan itu.
“Nah itu, nama-nama itu,” kata Hashim Djojohadikusomo.
Bahkan, beberapa hari lalu Bahlil menyambangi kediaman Zukifli Hasan. Di situ dia bertemu juga dengan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, Sekjen Partai Demokrat Riefky Harsya, Sekjen Gerindra Ahmad Muzani dan Sekjen PAN Soeparno.
Tetapi mantan Ketua Umum BPP HIPMI itu enggan berkomentar usai pertemuan tersebut. Dia hanya meminta maaf kepada jurnalis kemudian naik ke mobilnya. (*)
Tinggalkan Balasan