PALU, KAIDAH.ID – Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) Rusdy Mastura, menyapa para kepala desa di Kabupaten Parigi Moutong, Sigi dan Donggala secara Virtual.
“Gubernur tidak bisa bertemu secara langsung dengan berkeliling ke banyak desa di Sulteng,” kata juru bicara Pemprov Sulteng Sudaryano R. Lamangkona, Jumat, 8 September 2023.
Lantaran itu, kata Kepala Dinas Komunikasi Informatika Persandian dan Statistik (Kominfo Santik) itu, Gubernur Rusdy Mastura memanfaatkan media teknologi informasi di ruang rapat Diskominfo Santik.
Turut mendampingi Gubernur, Kadis Kominfo Santik Sudaryano R. Lamangkona, Kepala Biro Administrasi Pimpinan Eddy Nicolas Lesnusa, Sekretaris Bappeda Dinwar.
Hadir pula perwakilan Dinas Bina Marga, Dinas Cikasda, Dinas Sosial, Dinas Pertanian, Dinas PMD, Dinas ESDM, Bapenda dan BPBD Sulteng.
Pertemuan yang disiarkan langsung melalui Channel YouTube Pemorov Sulteng itu, Gubernur Rusdy Mastura menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada Kadis Kominfo Santik yang telah menginisiasi program tersebut.
Selanjutnya, Gubernur menjawab pertanyaan Kades Kota Raya Selatan terkait drainase pertanian.
Gubernur Rusdy Mastura menginstruksikan kepada Bappeda, Cikasda dan Dinas Pertanian Sulteng, segera memprogramkan drainase di Desa Kota Raya Selatan sebagai salah satu lumbung padi di Sulteng.
Tinggalkan Balasan