PALU, KAIDAH.ID – Mahasiswa Fakultas Ushuluddin dan Dakwah (FUAD) Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama Palu, Dinda Nuraisyah, mendapatkan hadiah dan penghargaan dari pihak fakultas, atas prestasinya sebagai peraih juara kedua pada Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Wadokai Karatedo yang berlangsung di Jakarta pada 27-30 Oktober 2021 lalu.
“Kami bangga atas prestasi yang telah ditorehkan Dinda Nuraisyah. Hadiah dan penghargaan yang kami berikan ini, sebagai wujud dari apresiasi kami kepadanya,” kata Dekan FUAD, Lukman S. Thahir.
Lukman S. Thahir yang juga Ketua Tanfidiziyah PW Nahdlatul Ulama (NU) Sulawesi Tengah (Sulteng) itu menyatakan kebanggaannya kepada Dinda Nuraisyah. Prestasi itu diharapkan dapat menjadi motivasi kepada mahasiswa UIN lainnya.
Karateka putri peraih juara dua Kejurnas Wadokai Karatedo itu, adalah mahasiswi semester tiga Program Studi Pemikiran Politik Islam FUAD UIN Datokarama Palu. Dinda Nuraisyah kelahiran Kulawi, Kabupaten Sigi, Sulteng itu, bertanding di kelas kumite perorangan 21 tahun berat -50 kilogram.
Dinda bertanding melawan karateka asal Provinsi Jawa Barat. Ia hanya meraih satu poin saat pertandingan itu, sedangkan karateka Jawa Barat itu menang dengan empat poin. Dengan begitu, Dinda Nuraisyah harus puas berada di peringkat kedua.
“Prestasi itu sudah sangat membanggakan FUAD UIN Datokarama Palu,” ujar Lukman S. Thahir.
Prestasi yang berhasil diraih DInda Nuraisyah itu, kata Dekan FUAD itu, sekaligus menampik pemikiran publik, bahwa mahasiswa dan mahasiswi Perguruan Tinggi Kegamaan Islam itu hanya bisa berprestasi di bidang agama saja.
“Kesuksesan Dinda Nuraisyah membuktikan mahasiswa Perguruan Tinggi Keagamaan Islam juga bisa berprestasi pada bidang lain,” ucapnya. *
Tinggalkan Balasan