Plt. Ketua Utama Alkhairaat, Habib Alwi Sagaf Aljufri, mengayaka tujuan serta langkah BUMA merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari  Alkhairaat, yang basis utamanya pendidikan yang tersebar di hampir seluruh wilayah timur Indonesia.

“Dunia pendidikan dan perekonomian merupakan dua sisi mata uang yang tak terpisahkan,” ujarnya.

Menurutnya, pendidikan yang baik, harus didukung oleh ekonomi yang kuat agar terus bisa melakukan inovasi, studi banding serta mengembangkan teknologi dan ilmu pengetahuan, termasuk riset.

Menurut Habib Alwi, ekonomi yang kuat harus didukung oleh sumber daya manusia yang berpendidikan serta memiliki mental serta akhlak yang baik sehingga tercapai target kesuksesan.

Kerja sama antara BUMA dan PTPS diharapkan dapat memberikan nilai tambah bagi masing-masing perusahaan, dengan mengoptimalkan potensi sesuai dengan core businessnya.

“Selain itu, tujuan besarnya untuk memperkuat kerja sama semua pihak, mengoptimalkan potensi masing-masing perusahaan, sekaligus memacu pertumbuhan bisnis yang saling menguntungkan,” tambah ungkap Direktur Utama PTPS, Leomirnandi Karamoy. (*)