PALU, KAIDAH.ID – Ajun Komisaris Besar Polisi Sirajuddin Ramly, akhirnya dipilih secara aklamasi sebagai Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kota Palu 2022-2027, dalam Musda DMI Kota Palu yang dipimpin Syamsurijal Labatjo pada Senin, 26 April 2022 malam.
Wakil Direktur (Wadir) Polairud Polda Sulawesi Tengah itu, dipilih secara aklamasi pada Musda DMI Kota Palu yang dihadiri oleh perwakilan sembilan pengurus Masjid Jami dan Masjid Agung se Kota Palu.
“Saya siap menjalankan amanah ini, karena saya juga sudah mendapatkan restu dari Kapolda Sulteng selaku atasan saya,” kata Sirajuddin Ramly.
Menurut Sirajuddin Ramly, sebelumnya ia sudah berkomunikasi dengan Ketua DMI Provinsi Sulawesi Tengah, Ahmad M. Ali.
Selanjutnya, kata pengurus KAHMI Sulteng itu, Ahmad M. Ali menelepon Kapolda Sulteng, Irjen Pol Rudy Sufahriadi, untuk memintakan izin agar AKBP Sirajuddin Ramly dapat membantunya memimpin DMI Kota Palu.
Akhirnya, kata mantan Kapolres Parigi Moutong itu, pada Sabtu 23 April.2022 lalu, ajudan Kapolda menelepon dirinya dan meminta agar segera menghadap Kapolda Sulteng.
“Saya menghadap Kapolda di Masjid Arrahman, Polda Sulteng. Saat itu Kapolda bilang ke saya, bantu Pak Ahmad Ali di Dewan Masjid Indonesia. Itu artinya, saya sudah mendapatkan restu beliau selaku atasan saya,” kata Sirajuddin disambut tepuk tangan peserta Musda DMI Kota Palu.
Sebelumnya, DMI Kota Palu dipimpin oleh drg Herry Mulyadi. Namun, tiga hari kemudian, Direktur RSU Undata Palu itu menyatakan mengundurkan diri karena kesibukannya di rumah sakit. (*)
Tinggalkan Balasan