PALU, KAIDAH.ID – Presiden Joko Widodo memastikan membuka Musyawarah Nasional (Munas) XI Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) pada 25 November 2022 pagi. Panitia telah menyiapkan berbagai keperluan untuk opening ceremony acara yang dihadiri sekitar 7 ribu orang warga HMI tersebut.
Setelah pembukaan oleh Presiden Jokowi, panitia akan menggelar seminar di ruangan Munas XI KAHMI. Berdasarkan jadwal yang diterima dari panitia, seminar pertama pada 25 November 2022, dengan tema “Peran Strategis Ummat dalam Membangun Peradaban Baru” dimulai pukul 13.00 sampai pukul 15.00 waktu setempat.
Para pembicara dalam seminar pertama tersebut, adalah Menko PMK RI, Muhadjir Effendy sebagai Keynote Speaker, sedangkan para narasumber adalah Ketua Umum PB Nahdlatul Ulama KH. Yahya Cholil Staquf, Ketua Umum PP Muhammadiyah, Prof Haedar Nashir, Ketua Umum PB Al Washliyah, Masyhuril Khamis, Ketua Umum Syarikat Islam, Hamdan Zoelva dan Ketua MUI Sulawesi Tengah/Pimpinan Majelis Asybaalul Khairaat, HS Ali Muhammad Al Jufri.
Setelah sesi tersebut, seminar kedua dilanjutkan lagi pukul 15.30 – 1730 Wita, dengan tema “Merawat Persatuan, Menegakkan Demokrasi dan Menjaga Kedaulatan Bangsa”.
Berdasarkan panduan Munas XI KAHMI yang diterima dari panitia menyebutkan, Menko Polhukkam RI Moh. Machfud MD sebagai Keynote Speaker, dan para pembicara lainnya adalah Menteri Pertahanan RI Letjen TNI (Purn) Prabowo Subianto, Menteri Dalam Negeri RI, Tito Karnavian, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Panglima TNI Jenderal TNI. Andika Perkasa dan Pengamat Sosial Prof. Dr. Yudi Latief.
Kemudian seminar ketiga dengan tema “Konstruksi Kebijakan Pemulihan Ekonomi di Tengah Era Digital” yang berlangsung pukul 19.30 Wita, menghadirkan Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto sebagai keynote speaker.
Airlangga Hartarto didampingi para pembicara lainnya, yaitu Menteri BUMN RI Erick Thohir, Menteri Investasi/Kepala BKPM, Bahlil Lahadalia, Menteri Perdagangan RI, Zulkifli Hasan, Ketua Umum Kamar Dagang Indonesia, M. Arsjad Rasjid dan Pengamat Ekonomi Maritim Rokhmin Dahuri .
Sedangkan pada seminar ke empat pada 26 November 2022, yang dimulai pukul 08.30 Wita, menghadirkan Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo sebagai keynote speaker, kemudian para narasumber adalah Menteri PPN/Kepala Bappenas RI, Suharso Monoarfa, Rektor Institut Pertanian Bogor Prof. Dr. Arif Satria, SP, M.Si, Rektor Universitas Insan Cita Indonesia Prof. Dr. Laode M. Kamaluddin M.Eng dan Pengamat Bisnis dan Digital Rhenald Kasali.
“Sampai sekarang, semua pembicara sudah konfirmasi untuk hadir,” kata Ketua Panitia Nasional Munas XI KAHMI, Sabaruddin. (*)
Tinggalkan Balasan