PALU, KAIDAH.ID – Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama terus berupaya meningkatkan pelayanan akademik dengan melakukan penataan sarana dan prasarana (sarpras).

Langkah ini diambil, untuk memaksimalkan pemanfaatan fasilitas yang ada, demi mendukung aktivitas akademik di lingkungan kampus.

Wakil Rektor Bidang Administrasi Umum, Perencanaan, dan Keuangan UIN Datokarama, Prof Hamlan, mengatakan penataan sarpras pada 2025, menjadi salah satu prioritas utama UIN Datokarama.

:Optimalisasi layanan akademik adalah program prioritas kami pada tahun ini. Salah satu caranya, dengan meningkatkan sarana penunjang layanan akademik,” katanya, Jumat, 10 Januari 2025.

Hamlan bersama Wakil Rektor I dan Wakil Rektor III mendampingi Rektor UIN Datokarama, Prof. Lukman Thahir, dalam peninjauan berbagai sarpras di kampus pada Kamis (9/1).

Beberapa fasilitas yang ditinjau meliputi gedung dosen beserta fasilitas pendukungnya, ruang guru besar, gedung perpustakaan, serta sejumlah ruang pelayanan di Rektorat.

Sebagai bagian dari upaya optimalisasi, kampus ini juga berencana menukar fungsi dua gedung utama. Gedung dosen akan diubah menjadi perpustakaan, sedangkan gedung perpustakaan akan dialihfungsikan sebagai gedung dosen yang dilengkapi ruang khusus untuk para guru besar. (*)

Editor: Moch. Subarkah