MORUT, KAIDAH. ID – Bentrok antarkaryawan teterjadi di perusahaan tambang nikel, PT Gunbuster Nickel Industry (GNI) di Morowali Utara, Sulawesi Tengah (Sulteng), Sabtu, 14 Januari 2023 malam. Sejumlah fasilitas perusahaan seperti kendaraan, kapal dan mess karyawan dibakar.
Informasi bentrokan antarkaryawan PT GNI itu, diperoleh jurnalis melalui kiriman video di group WhatsApp pada Sabtu malam.
Informasi yang diperoleh menyebutkan, bentrokan itu diduga terjadi antara Tenaga Kerja Asing (TKA) dan Tenaga Kerja Indonesia (TKI).
Tiga orang tewas dalam amuk karyawan tersebut, termasuk di antaranya adalah TKA.
Juru Bicara Polda Sulteng, Kombes Polisi Didik Supranoto kepada jurnalis, Ahad, 15 Januari 2023 membenarkan terjadinya bentrokan yang berujung kerusuhan di kawasan PT GNI Morowali Utara.
Mengenai tiga korban tewas, polisi mengaku belum mengantongi identitas mereka.
“Polisi juga telah mengamankan 69 orang yang terlibat dalam bentrokan berujung kerusuhan itu,” kata Kombes Didik Supranoto yang juga Kabid Humas Polda Sulteng itu.
Dari laporan polisi menyebutkan, bentrokan berujung kerusuhan di kawasan PT GNI itu terjadi, berawal dari tuntutan ratusan karyawan yang meminta perpanjangan kontrak kepada pihak manajemen PT GNI.
Tinggalkan Balasan